Wednesday, February 13, 2013

Membuat Folder di iPad dan Memasukan Aplikasi-Game ke Dalam Folder



Homescreen atau menu di iPad dan iPhone agan penuh icon-icon Aplikasi dan Game? Sehingga sangat menyulitkan agan untuk mencari-cari Aplikasi atau game yang ingin agan jalankan. Solusi terbaik biar iPad atau iPhone agan tidak penuh dengan icon game atau aplikasi adalah dengan memasukan game atau aplikasi tersebut ke dalam sebuah folder, semisal untuk Game, dimasukan ke dalam folder game begitu juga untuk Aplikasi dimasukan ke folder Aplikasi sehingga agan bisa dengan mudah aplikasi yang ingin agan jalankan.

Untuk membuat Folder di iPad atau iPhone caranya mudah, yakni tekan terus Icon Aplikasi atau Game yang akan dimasukan ke dalam Folder tunggu sampai icon-icon di homescreen bergoyang-goyang, selanjutnya drag atau geser Icon Game tersebut dan timpahkan ke Icon game lain (yang juga ingin dipindahkan ke dalam satu folder), tunggu sampai icon tersebut berwarna hitam, setelah itu lepaskan dan akhirnya Folder pun tercipta dan agan bisa memberikan nama folder tersebut sesuai keinginan.Untuk memasukan Aplikasi atau Game ke Folder yang sudah terbuat tadi, agan tinggal tekan terus icon aplikasi atau game, selanjutnya drag dan arahkan ke folder tersebut. jadi iPad dan iPhone bisa rapi seperti gambar dibawah ini



No comments:

Post a Comment